11/06/2011

Serba Serbi Masalah Gitar

Berikut ini adalah kumpulan masalah seputar gitar yang buat sebagian orang mungkin dianggap sepele. Sederhana, tapi penting. Dan barangkali salah satu di antaranya pernah kamu alami juga.

Jika telah memainkan sebuah gitar selama lebih dari setahun secara tak teratur, perlukah mengganti senarnya?
Seharusnya, sembilan dari 10 gitaris akan mengganti senarnya setelah setahun. Karena senar baru soundnya lebih tajam, jernih dan nyaring. Tapi sebenarnya ini hanyalah masalah selera. Banyak juga gitaris yang merasa sound gitarnya menjadi semakin bagus jika menggunakan senar tua. Jadi, tergantung selera si gitaris.

Apa penyebab senar selalu fales dan kendur jika menerapkan steman (tuning) 'turun setengah'? Apakah gitar harus disetel ulang? Dan apakah menggunakan senar berukuran besar bisa membantu?

Sebenarnya, steman 'turun setengah' tidak selalu menjadi penyebab senar menjadi fales atau kendur. Tapi jika gitar tersebut memang diarahkan untuk dimainkan dengan steman 'turun setengah' untuk seterusnya, sebaiknya memang harus ada penyesuaian di sana-sini. Karena bagaimanapun, gitar yang kamu beli(produk pabrikan) dirancang untuk pemakaian dengan steman standar. Menggunakan senar berukuran lebih besar bisa memperkecil kemungkinan berubahnya stabilitas tuning. Namun juga harus dipastikan beberapa hal, misalnya apakah ukuran nut-nya sesuai dengan senar. Untuk hasil yang lebih memuaskan, serahkan tugas ini ke teknisi yang ahli dan berpengalaman.


Kenapa jika memainkan tremolo up and down Floyd Rose dengan gaya Eddie Van Halen atau Steve Vai senar sering gampang putus?
Periksa terlebih dahulu faktor umum yang biasanya menjadi penyebab senar mudah putus. Mulai dari kondisi sadle hingga ke bagian lock nut. Jika semuanya beres, tak ada masalah, berarti cara bermain yang perlu diubah. Dan sesungguhnya, jika selalu memainkan Floyd Rose seperti cara Eddie Van Halen atau Steve vai, maka kecil kemungkinan senar bisa bertahan lama. Karena perlu diketahui, gitar milik kedua gitaris tersebut selalu 'dipanasi' setiap hari dan selalu dilakukan penggantian senar secara rutin menjelang manggung untuk menghindari masalah seperti tadi.

Apakah senar yang lebih ringan tidak mudah fales dibanding senar yang berukuran besar(berat)?

Sebenarnya, senar berukuran besar(berat) lebih memiliki kemungkinan besar untuk stabil. Juga, senar berat lebih tahan menjaga ketegangan dibanding senar ringan dan lebih cepat didapatkan nadanya (in tune) saat distem. Karena, jenis senar ini tidak membutuhkan banyak peregangan saat digenjreng (stumming) di bodi gitar. Tapi tentunya, hal ini juga tergantung pada kualitas senar itu sendiri. Sangat bervariasi. Juga, kualitas senar tidak boleh selalu disalahkan dalam urusan tuning. Karena banyak pula faktor lain pada bodi gitar yang juga memberi andil pada pembentukan nada yang pas.

2 komentar:

  1. Kak,mau nanya dong,tadinya saya pake senar ukuran 009 dipake kord gantung masih bisa,terus putus,diganti sama yg ukuran 011. Ehh malah jadi susah banget main kord gantung,soalnya ketegangan senarnya pasti lbh kenceng. Minta tips nya dong.

    BalasHapus
  2. Promo Bonus Loyalty Hanya di Ceme Poker
    Dapatkan Samsung Galaxy Note 9
    Dan Freebet Hingga 2jt
    Yuk Daftar Sekarang : pokerpagi .com

    Info Lebih Lanjut Bisa Hub kami Di :
    Whatsapp : 081333552227
    BBM : CEMEPKR

    MENGUASAI CARA MANIAK DALAM BERMAIN POKER ONLINE

    BalasHapus